Sebagai bentuk sosialisasi layanan kaki palsu Awal Bros, rumah sakit Awal Bros bersama Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menyerahkannya ke pasien.
Acara tersebut digelar pada Senin (27/6/2022) lalu di rumah sakit (RS) Awal Bros. Adapun Gubri didampingi Komisaris RS Awal Bros Amnah Awaloeddin, Charles Bonar Sirait, Direktur RS Awal Bros Pekanbaru Jimmy Kurniawan. Kemudian Direktur RS Awal Bros A. Yani Fani Farhansyah.
Momen Haru Gubri
Gubri Syamsuar berharap agar layanan ini dapat dijangkau oleh seluruh masyarakat Riau khususnya Pekanbaru. Terlebih lagi layanan ini sudah bisa menggunakan BPJS Kesehatan. Dalam kesempatan tersebut, ada momen haru saat penyerahan kaki palsu. Dimana Syamsuar tidak menyangka bahwa salah satu penerima kaki palsu merupakan temannya pada saat pendidikan dahulu.
Kedepankan Layanan
Sementara itu Komisaris RS Awal Bros Amnah Awaloeddin menekankan bahwa RS Awal Bros selalu mengedepankan pelayanan dan service excellent. Yang mana pasien tidak perlu merasa khawatir akan dioper ke sana sini, karena semuanya dapat diselesaikan di RS Awal Bros.
Pihaknya juga berterima kasih kepada rumah sakit dan fasilitas kesehatab (faskes) yang telah bekerja sama dalam mengirimkan pasien, khususnya layanan okupasi dan orthotic prosthetic.
Lebih lanjut Amnah mengungkapkan bahwa RS Awal Bros terus menerus berusaha meningkatkan layanan dan fasilitas untuk masyarakat Indonesia, khususnya Masyarakat Riau. Sehingga tidak perlu lagi berobat jauh ke luar negeri.
Mengenal Layanan Trauma Center
Trauma Center atau Layanan Trauma dan Kecelakaan Kerja merupakan salah satu Center of Excellent di RS Awal Bros. Yang dimulai dari pelayanan Emergency dengan Ambulans 1500088-nya, hingga layanan rehabilitasi pasien pasca terapi. Yang mana salah satunya adalah layanan orthotic prosthetic.
Kini layanan Awal Bros Emergency Medical Service hadir untuk memberikan pertolongan kepada yang membutuhkan.
Butuh Bantuan Penanganan Medis Segera? Hubungi 1500088 pic.twitter.com/LL6UYRL2eZ
— Informasi Pekanbaru (@infoPKU) February 17, 2022
Mengenal Layanan Orthotic Prosthetic
Sedangkan layanan orthotic prosthetic adalah salah satu pelayanan kesehatan untuk pembuatan dan pemasangan alat bantu pada pasien yang kehilangan anggota gerak tubuh.
Layanan ini dilakukan oleh tenaga ahli profesional, mulai dari memberikan pelayanan pengukuran, pemasangan, pengepasan, dan latihan untuk menggunakan orthose (alat bantu) maupun prothese (alat ganti/anggota gerak palsu).
Sebagai layanan one stop service di RS Awal Bros, seluruh pelaksanaannya mulai dari pengukuran, pembuatan hingga pemasangan dilakukan di RS Awal Bros tanpa harus dikirim ke pihak ke-tiga. Dimana workshop atau “Bengkel” alat bantu geraknya berada di RS Awal Bros A. Yani.