SKA Ice Skating Rink, Ice Skating Pertama di Pekanbaru

0
3377
SKA Ice Skating Rink

Pengen main Ice Skating seperti Elsa dan Ana dalam film Frozen? Kini tak perlu jauh-jauh keluar negeri, karena telah hadir SKA Ice Skating Rink.

Ice Skating adalah olahraga petualangan. Ini juga merupakan rutinitas kebugaran yang bagus terutama untuk anak-anak yang ingin menjadi lebih sehat dan juga melatih koordinasi tangan-mata.

Kehadiran SKA Ice Skating Rink ini juga menjawab rasa penasaran Ncik dan Puan akan arena seluncur es yang sering kita lihat di TV. Inilah saatnya kita untuk mengambil sepasang sepatu bot seluncur dan mulai meluncur di atas es.

Dengan lahan seluas 600m2 dan es asli, wahana ini sudah bisa dinikmati pengunjung hanya dengan merogoh kocek Rp 80.000/sesi. Tentunya sudah menerapkan protokol kesehatan ya Encik dan Puan.

Daftar Harga

Jadi tidak perlu bingung karena tidak liburan keluar kota, dan jangan khawatir karena tidak bisa menikmati sejuknya hawa dingin dan bermain di lantai es. Karena di Pekanbaru, wahana dan suasana musim dingin sudah bisa ditemukan di sini.

Berlokasi di Mal SKA lantai 3 Pekanbaru, di wahana ini terdapat juga alat bantu untuk penyeimbang badan ketika berdiri, biasanya alat ini diperuntukkan untuk Ncik dan Puan yang baru pertama kali main ice skating.

Wahana ini dibuat seaman dan semenarik mungkin hingga anak-anak pun dapat mengikutinya, terlebih juga Ice Skating menyediakan coach untuk membantu Ncik dan Puan ketika belajar bermain di lantai es asli ini. Jadi kita bermain ice skating di sini tetap harus memperhatikan keselamatan selama bermain

Ncik dan Puan ingin membawa teman, saudara dan keluarga mencoba wahana ini? Atau tertarik menjadi alter ice skating? Langsung saja kunjungi Ice Skating Mal SKA Lantai 3 Pekanbaru dan tetap patuhi protokol kesehatan ya Ncik dan Puan.

Ice Skating di Pekanbaru? Ke SKA Ice Skating Rink

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.