Pembangunan Payung Elektrik Masjid An-Nur Segera Rampung

0
166
Pembangunan Payung Elektrik Masjid An-Nur

Pembangunan Payung Elektrik Masjid An-Nur ditargetkan akan segera rampung pada akhir Juli 2023 ini. Demikian yang diungkapkan oleh Kepala Dinas PUPR Provinsi Riau M Arief Setiawan.

Jika payung elektrik Masjid Raya An-Nur Pekanbaru rampung, maka dapat dimanfaatkan masyarakat untuk melaksanakan ibadah. Terutama saat hari-hari besar Islam yang melibatkan banyak orang.

M Arief mengungkapkan bahwa pihaknya telah menghubungi kontraktor untuk menyelesaikan pembangunan Payung Elektrik Masjid An-Nur sampai selesai dan bisa difungsikan.

“Dengan catatan, pekerjaannya tidak kami bayar dan mereka menyanggupinya,” katanya.

Regulasi Sudah Diperbolehkan

M Arief menerangkan, untuk secara regulasi kebijakan tersebut diperbolehkan. Karena pihaknya telah berkonsultasi ke Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) di Jakarta.

Berdasarkan hasil dari konsultasi tersebut, pihak kontraktor diperbolehkan menyelesaikan pekerjaan proyek payung elektrik tersebut. Meski sudah putus kontrak, dengan catatan pekerjaannya tidak dibayar.

Material Pembangunan Sudah di Lokasi

Ia juga menerangkan jika material yang akan digunakan untuk menyelesaikan proyek pembangunan payung elektrik Masjid Raya An-Nur Pekanbaru tersebut sudah berada di lokasi.

Sehingga dengan begitu, sangat disayang jika tidak dipasang dan dimanfaatkan. Sebab materialnya sudah ada di komplek Masjid Raya An-Nur Provinsi Riau.

Dengan adanya material tersebut, payung elektrik tersebut tinggal distel-stel saja. Terkait ada beberapa komponen yang tidak kuat, hal tersebut harus diganti agar lebih kuat. Pihaknya menargetkan proyek payung elektrik tersebut bulan depan selesai dan dapat segera difungsikan.

“Mohon doanya,” ujar M Arif.

Kontraktor Bersedia Lanjutkan Pembangunan

Setelah lama mangkrak, akhirnya payung elektrik Masjid Raya An-Nur Pekanbaru akan kembali dilanjutkan pembangunannya.

Kontraktor pengembangan payung elektrik Masjid Raya An-Nur Pekanbaru, PT Bersinar Jestive Mandiri bersedia melanjutkan proyek payung elektrik itu bisa beroperasional sesuai rencana awal.

Namun kelanjutan sisa pekerjaan yang dikerjakan PT Bersinar Jestive Mandiri tidak dibayar oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Sebab pihak kontraktor tersebut telah diputus kontraknya sejak 8 April 2023 lalu dan sudah di-blacklist.

“Pekerjaan yang nanti dilakukan oleh pihak kontraktor tidak bisa ditagih ke Pemprov Riau,” tutup M Arif.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.