Layanan Indibiz Telkom Puaskan SD Annur Pekanbaru

0
1002
Layanan Indibiz Telkom

Telkom Group melalui layanan Indibiz berhasil memberikan kepuasan kepada salah satu pelanggannya yakni SD Annur Pekanbaru.

SD Annur Pekanbaru

Hal tersebut diketahui setelah Telkom Group Wilayah Usaha Telekomunikasi (Witel) Riau Daratan (Ridar) saat melakukan survei terkait kepuasan pelanggan.

Yang mana dilakukan oleh salah satu karyawan Witel Ridar dan mahasiswa magang kepada salah satu pelanggan Indibiz. Yakni Kepala Sekolah SD An-Nur Pekanbaru, Fahru Diani.

Melalui infrastruktur jaringan yang prima dan pelayanan yang optimal, Telkom Group Witel Ridar senantiasa terus menjamin terpenuhinya kebutuhan pelanggan.

Diungkapkan Kepala Sekolah SD An-Nur Pekanbaru, Fahru Diani bahwa pihaknya sangat senang dengan adanya layanan Indibiz Telkom. Terlebih lagi saat sebelum memakai Indibiz, para siswa sering mengeluh masalah internetnya.

Kepala Sekolah SD An-Nur Pekanbaru, Fahru Diani

“Akan tetapi sesudah memakai layanan Indibiz, Alhamdulillah saat melaksanakan ANBK (Asesmen Nasional berbasis Komputer, red) internet menjadi lancar” ujarnya.

Tidak hanya itu saja, SD An-Nur Pekanbaru juga menggunakan layanan Indibiz untuk setiap kegiatan yang ada di sekolahnya.

Fahru Diani mengatakan bahwa pihaknya memakai Layanan Indibiz untuk ANBK, CCTV sekolah, manajemen data sekolah, serta untuk media pembelajaran lainnya.

Kepala Sekolah SD An-Nur ini mengaku puas dengan layanan tersebut dan berharap Indibiz dapa selalu meningkatkan layanannya agar internet di seluruh Indonesia dapat berjalan lancar.

Telkom senantiasa memberikan solusi inovatif untuk memenuhi kebutuhan akses internet dengan dukungan konektivitas yang handal di era digital saat ini.

Kepuasan pelanggan merupakan suatu kepentingan bagi TelkomGroup.