Fashion Korea di Pekanbaru, Belanja di Mysoona Aja

0
9038
Fashion Korea di Pekanbaru

Pecinta fashion Korea di Pekanbaru kini makin berbahagia. Karena Mysoona membuka store pertamanya di Pekanbaru, Jumat (8/11/2024).

Ikut Perkembangan Fashion Terkini

Brand fashion dengan konsep modernized street shopping ala Korea Selatan (Korsel) ini berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman berbelanja yang fresh dan trendi bagi para pecinta fashion.

Owner dari Mysoona, Putri Avis mengungkapkan bahwa ia terinspirasi dari kawasan belanja terkenal di Korea Selatan seperti Ewha dan Hongdae.

Mysoona sendiri, menargetkan segmen fashion-forward yang dinamis. Yang mana produk-produknya selalu mengikuti perkembangan tren terkini. Pihaknya tidak hanya ingin Mysoona menjadi destinasi fashion yang mengikuti tren saja

“Melainkan juga menjadi acuan bagi para fashion enthusiast di Pekanbaru,” ujar Putri.

Pengalaman Belanja Baru

Berkonsep modernized street shopping yang diadopsi dari Korsel, Mysoona membawa suasana berbelanja urban yang casual namun tetap stylish. Yang menjadi sebuah pengalaman berbelanja baru yang belum pernah ada di Pekanbaru.

Sebagai Korean fashion store yang pertama dan satu-satunya di Pekanbaru, Mysoona memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk mengeksplorasi fashion Korea. Ada berbagai koleksi pilihan, mulai dari pakaian, sepatu, hingga tas yang dipilih khusus untuk mendukung penampilan harian yang chic dan effortless.

Menariknya lagi, di sini juga menyediakan layanan personal color analysis. Jadi pelanggan bisa memahami warna-warna yang paling sesuai dengan mereka.

Dengan dibukanya Mysoona ini di Pekanbaru, Putri mengatakan bahwa ini merupakan bagian dari langkahnya dalam mengeksplorasi target market baru melalui pendekatan yang berbeda.

Ia meyakini bahwa gaya fashion Korea memiliki daya tarik yang kuat, khususnya bagi generasi muda yang ingin tampil unik dan percaya diri.

“Melalui Mysoona, kami siap memenuhi kebutuhan ini dengan produk-produk yang berkualitas dan sesuai tren,” ungkap Putri.

Selain membawa tren fashion Korea, Mysoona juga menyajikan interior store yang vibrant dengan nuansa modern minimalis. Jadinya kalau kita belanja di sini bawaannya nyaman dan menyenangkan.

Dengan desain dan pengalaman belanja yang disesuaikan dengan gaya hidup anak muda, Mysoona diharapkan bisa menjadi tempat berbelanja favorit yang memberikan inspirasi serta kepercayaan diri bagi setiap pengunjungnya.

Promo Grand Opening

Dalam grand opening-nya, Mysoona mengadakan event “Where Confidence Pops” yang berlangsung pada tanggal 8 November 2024.

Selain itu, Mysoona juga menampilkan berbagai kegiatan menarik, termasuk permainan “Lucky Dart” dengan hadiah goodie bags eksklusif dan dimeriahkan dengan event “Mysoona Voucher Party”.

Dalam event Mysoona Voucher Party tersebut, Mysoona banyak membagikan voucher belanja dalam bentuk doorprize dan hadiah bagi top spender-nya.

Salah satu voucher yang diberikan Mysoona dalam event ini adalah:

  • Voucher belanja sebesar Rp1.000.000 bagi customer dengan jumlah transaksi terbesar selama periode 8-10 November 2024.
  • Voucher belanja sebesar Rp500.000 bagi 2 customer dengan konten terbaik.
  • Berbagai hadiah berupa freebies dan hampers kosmetik bagi pemenang doorprize.

Sedangkan dalam acara grand opening yang akan dibuka untuk publik pada 9 November 2024, Mysoona juga mengadakan beberapa event sebagai berikut:

  • Voucher belanja sebesar Rp1.000.000 bagi customer dengan jumlah transaksi terbesar selama periode 30 November 2024.
  • Voucher belanja sebesar Rp500.000 bagi 3 customer dengan konten terbaik.

Dengan ini, Mysoona berharap bisa memperkenalkan fashion Korea dengan sentuhan lokal kepada masyarakat Pekanbaru serta menjadi pilihan utama dalam gaya berpakaian sehari-hari.