Bunkasai atau Festival Jepang biasanya diadakan oleh Mahasiswa Jurusan Sastra Jepang Universitas Riau (UR) ya Encik dan Puan, namun kali ini ada sedikit berbeda.
Pada tanggal (16-17/11) lalu, Bunkasai juga hadir di Yayasan As Shofa Pekanbaru, tepatnya di SMP As Shofa yang diselenggarakan oleh para siswa-siswi ekstrakurikuler Bahasa Jepang, yang diberi nama Bunkasai I.
View this post on Instagram
Ada banyak keseruan juga disana, barang kali Encik dan Puan yang punya hobi dan ketertarikan dengan budaya Jepang pasti tidak mau ketinggalan kemarin (Minggu, 17/11/2019). Acara tersebut bisa menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan kecintaan terhadap budaya dan bahasa Jepang.
Di Yayasan As Shofa, Festival Jepang ini memiliki konsep yang hampir sama dengan pergelaran di UR yakni ada bunga sakura, spot photo booth, bendera Jepang, hiasan payung-payung, dan lainnya.
Untuk perlombaannya sendiri, ada berbagai macam lomba yang digelar seperti Mading 3 D, Kena Contest, Origami, Manga, Kanji Challenge, Ranking I, dan Singing Contest. Jadi para siswa-siswi mulai tingkat SD hingga SMA se Kota Pekanbaru diperbolehkan mengikuti perlombaan pada festival ini. Sedangkan penonton juga terbuka bagi umum.
Tidak hanya berbagai lomba, acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai stand makanan ala Jepang yang menyita perhatian Encik dan Puan, diantaranya Takoyaki, Sunrice, Corn Dog, Dimsum dan Sushi.
Bagi Encik dan Puan yang suka mengoleksi stiker anime, gantungan kunci, baju dan atribut Jepang lainnya, lokasi tersebut juga menyediakannya dengan harga bervariatif, tinggal pilih deh dengan keinginan masing-masing.
Selanjutnya, kemeriahan dan keseruan acara juga terlihat dengan adanya Yukata Experience dan Cosplay yang membuat acara semakin terasa ala-ala Jepangnya.
Bagaimana Encik dan Puan, apakah sempat berkunjung ke Bunkasai ala As Shofa kemaren? Bagaimana kesannya?
Kita berharap akan ada lagi Bunkasai II atau III bahkan lebih di SMP As Shofa ya Encik dan Puan, jadi ada acara tahunan yang ditunggu oleh para pecinta Budaya Jepang selain Bunkasai yang ada di UR.