Supporter Minta Philip Out

0
454

psps

Para supporter yang datang menonton pertandingan uji coba antara PSPS melawan Nabil FC, Rabu sore (24/12), mencoba turun dari tribun penonton dan berteriak meminta Philip Hansen Maramis turun dari jabatannya sebagai pelatih PSPS Pekanbaru.

Kejadian itu terjadi pada saat pertandingan berlangsung jelang babak pertama berakhir, beberapa supporter yang datang mencoba turun dari tribun penonton dan berteriak supaya Philip Mundur. Juga terlihat spanduk bertuliskan kalimat yang meminta Philep mundur yang dibentangkan supporter di pinggir lapangan.

Kejadian tersebut mengakibatkan laga uji coba ini dihentikan oleh wasit. Saat ini kursi pelatih PSPS yang diduduki Philip Hansen Maramis memang sudah memanas. Beberapa pendukung setia PSPS seperti Asykar Theking dan Curva Nord tidak bersimpati terhadap prestasi Philip membawa PSPS lolos ke Babak 16 Besar Divisi Utama musim lalu.

Sumber: Hallo Riau

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.