Pangkalan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin mengadakan acara bertajuk Open Days Lanud Roesmin Nurjadin 2016 dalam rangka memperingati HUT ke-70 TNI AU.
Open Days Lanud Roesmin Nurjadin 2016 ini merupakan pameran Alat Utama Sistem Persenjataan (Alutsista) milik TNI AU yang berlangsung selama tiga hari, sejak hari Jumat (20/5) hingga hari Ahad (22/5).
Adapun alutsista yang dipamerkan adalah pesawat tempur jenis Hawk 109/209 dan F-16 C/D 521D dari Skuadron 16 dan Skuadron 12. Pengunjung yang datang dapat menyaksikan dari dekat kedua pesawat tempur ini.
Diungkap Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Marsekal Pertama Henri Alfiandi, Jumat (20/5) bahwa dengan kegiatan Open Day ini, Danlanud berharap TNI AU kedepannya akan semakin dekat dengan masyarakat.
Selain memamerkan alutsista, event Open Days Lanud Roesmin Nurjadin 2016 ini juga menapilkan pameran foto, kontes modifikasi sepeda motor, drag race, drag bike, slalom test dan hiburan musik.
Open Days Lanud Roesmin Nurjadin 2016 ini juga akan menampilkan atraksi udara dari pesawat tempur F-16 dan Hawk, serta demo atraksi pertahanan dari Paskhas 462 pada Ahad (22/5).
Kepala Penerangan Lanud Roesmin Nurjadin, Mayor Sus. M. Rizwar berharap agar penyelenggaraan acara ini dapat menumbuh kembangkan rasa cinta dirgantara para generasi muda di Kota Pekanbaru.
Bagi Encik dan Puan yang ingin ke Open Days Lanud Roesmin Nurjadin 2016 ini cukup membayar uang parkir Rp 5000 per motor dan dikenai biaya Rp 20000 untuk tiket masuknya.