Festival Budaya 2018, Upaya Mengenalkan Budaya Melayu ke Kawula Muda

0
1235

Untuk menumbuhkan rasa cinta akan budaya Melayu di kalangan kawula muda, mahasiswa Politeknik Caltex Riau (PCR) mengadakan Festival Budaya 2018 yang digelar di Mal SKA, Sabtu (14/7).

Acara ini sendiri digelar selama dua hari, yakni Sabtu (14/7) mulai dari pukul 13.00 WIB hingga selesai dan Ahad (15/7) mulai dari pukul 11.00 WIB hingga selesai.

Ketua Pelaksana Festival Budaya 2018, Westi Hartati mengatakan bahwa acara Festival Budaya ini merupakan acara pertama yang diselenggarakan oleh mahasiswa PCR.

“Tujuan Festival Budaya ini adalah untuk meningkatkan rasa cinta terhadap budaya khususnya Budaya Melayu, karena kita berdomisili di Pekanbaru,” ujar Westi.

Westi berkeinginan melalui Festival Budaya 2018 ini dapat menyasar kawula muda di Kota Pekanbaru untuk lebih semangat dan tertarik untuk mencintai budaya Melayu.

Terlebih lagi, ia mengungkapkan pada saat sekarang ini kebanyakan kawula muda lebih mencintai budaya luar seperti budaya asing sehingga melupakan budayanya masing-masing.

“Salah satu cara kami adalah membuat beberapa perlombaan di acara Festival Budaya 2018 ini,” jelas Westi.

Kemudian ia menjelaskan bahwa dalam Festival ini terdapat berbagai macam perlombaan diantaranya, lomba mewarnai, lomba tata rias, lomba tari Melayu kreasi, lomba langgam Melayu, lomba memasak bolu kemojo, dan Fashion Show dari Bujang Dara Kota Pekanbaru 2018.

“Acara Festival Budaya ini di-support oleh Dinas Pariwisata Provinsi Riau dan Dispora Kota Pekanbaru,” tutupnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.