Harga Pertalite & Pertamax Akan Turun

0
222
SPBU

Ada kabar baik untuk kita semua di awal tahun ini.  Bukan hanya tarif listrik, premium dan solar saja yang turun, harga Pertamax dan Pertalite juga diturunkan oleh PT Pertamina (Persero).

Harga Pertalite turun menjadi Rp 7.950 per liter, sedangkan harga Pertamax menjadi Rp 8.450 per liter. Demikian yang diungkapkan oleh Direktur Pemasaran Pertamina, Ahmad Bambang, Minggu (3/1).

Penurunan harga ini akan diterapkan pada semua jenis BBM nonsubsidi, demikian juga dengan Pertamax, Pertalite, Pertamina Dex, dan lainnya.

Adapun penurunan harga ini disebabkan karena melemahnya harga minyak mentah dunia, juga mengikuti rencama pemerintah memangkas harga BBM jenis premium dan solar.

Selain itu pada tanggal 10 Desember yang lalu, harga BBM nonsubsidi telah diturunkan Pertamina. Di mana seluruh harga produk BBM nonsubsidi telah diturunkan sebesar Rp 100 per liter dalam rangka merayakan ulang tahun Pertamina yang ke-58.

Sebelumnya harga Pertalite Rp 8.200/liter, yang artinya mengalami penurunan sebesar Rp 2.700. Sedangkan harga Pertamax sebelumnya adalah Rp 8.650/liter, mengalami penurunan sebesar Rp 200.

Untuk harga Premium menjadi Rp 7.150/liter, turun sebesar Rp 150/liter. Sementara itu untuk harga solar dari Rp 6.700/liter turun menjadi Rp 5.950/liter.

Ditambahkan oleh Bambang, bahwa penurunan harga BBM nonsubsidi (Pertamax, Pertalite, Premium dan Solar) ini akan berlaku mulai tanggal 5 Januari 2016 mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.