Sosok pahlawan nasional asal Riau, Sultan Syarif Kasim II akan diusulkan oleh Pemerintah Provinsi Riau untuk dijadikan sebagai bagian mata uang Rupiah.
Adapun usulan sosok Syarif Kasim Abdul Jalil Saifuddin atau lebih dikenal dengan Sultan Syarif Kasim II itu sendiri sudah direkomendasikan ke Bank Indonesia dan langsung ditandatangani oleh Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman.
Dikatakan oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau, Syarifuddin, Rabu (20/7), bahwa usulan agar wajah Sultan Syarif Kasim II tersebut ada di mata uang kertas rupiah itu muncul dari gagasan Pengurus Pusat Perkumpulan Anak Negeri Melayu Riau (Peran Melayu Riau).
Syarifuddin kemudian menjelaskan bahwa hal tersebut sebagai bentuk penghargaan dari negara kepada Sultan Syarif Kasim II yang kini telah menyandang status sebagai pahlawan nasional. Usulan ini telah banyak mendapatkan dukungan dari berbagai kalangan, salah satunya adalah Bupati Siak Syamsuar.
Dipaparkan oleh Syarifuddin, saat ini pihaknya tinggal melengkapi beberapa dokumen serta surat pendukung agar usulan tersebut dapat terwujud. Sementara itu, pihak Bank Indonesia juga memberikan sinyal positif terkait usulan tersebut.
Sultan Syarif Kasim II merupakan Sultan ke-12 atau yang terakhir dari Kerajaan Siak Sri Indrapura dan lahir di Siak Sri Indrapura, 1 Desember 1893. Sebagai pendukung perjuangan kemerdekaan Indonesia, ia menyumbangkan 30 persen harta kekayaannya kepada Presiden Soekarno untuk kepentingan perjuangan kemerdekaan Indonesia.