LAM Riau Launching Perpustakaan Online, Berisi Info Buku Adat dan Budaya Melayu

0
898

LAM

Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau resmi melaunching perpustakan online yang menyediakan lebih dari 1.200 koleksi buku mengenai adat dan budaya Melayu Riau. Kita dapat mengakses perpustakaan tersebut di halaman website perpustakaanlamriau.org.

Seperti yang disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR, Al Azhar, lebih dari 1.200 judul buku ada di perpustakaan LAMR tersebut berasal dari puluhan pengarang lokal maupun luar, namun masih tetap dalam konsep Adat dan Budaya Melayu Riau.

Dengan adanya perpustakaan online ini dapat memudahkan kita dalam mencari buku-buku yang terdapat di perpustakaan LAM Riau. Perpustakaan yang berada dibawah naungan LAM Riau ini terletak di Jalan Diponegoro No. 39, buka tiap hari Senin sampai dengan hari Jumat pukul 09.00 WIB hingga dengan pukul 16.00 WIB.

Sumber: Go Riau

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.