Jokowi Akan Resmikan PLTU Tenayan Raya

0
582
source: skyscrapper
source: skyscrapper
source: skyscrapper

Akan beroperasi pada Januari 2016 ini, Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Tenayan Raya rencananya akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo.

Meski Jokowi dijadwalkan akan langsung meresmikan PLTU Tenayan Raya ini bersamaan dengan ground breaking Tol Pekanbaru-Dumai, kapan tanggalnya masih belum dapat dipastikan.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pertambangan Energi Sumber Daya Mineral (Distamben) Provinsi Riau, Syahrial Abdi, Jumat (8/1/16).

Nanti dengan segera beroperasinya PLTU dengan daya sebesar 2×100 megawat tersebut, maka otomatis akan menambah pasokan daya listrik yang selama ini masih menjadi permasalahan.

Syahrial menjelaskan bahwa secara teknis untuk infrastruktur PLTU Tenayan Raya sudah tidak ada masalah. Sedangkan untuk mesin pembangkitnya sendiri hanya tinggal menunggu jaringan koneksi elektrifikasi yang disiapkan oleh Pemko Pekanbaru.

Ia mengatakan bahwa dengan semakin cepat pengoperasian PLTU Tenayan Raya, tentunya akan berdampak positif terhadap pembangunan di Provinsi Riau, terrutama soal elektrifikasi.

Meski demikian, Syahrial mengakui pembangunan PLTU ini sendiri masih terkendala terkait pembebasan lahan untuk pembangunan tapak.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.