Gratis, Titip Kendaraan di Polda Riau Saat Mudik

0
231

Menjelang lebaran Idul Fitri 1438 H mendatang, masyarakat yang ingin mudik dapat menitipkan kendaraannya di seluruh Polres maupun Polsek terdekat di jajaran Polda Riau.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Riau, Irjen Pol Drs Zulkarnain, Rabu (14/06), untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang ingin melaksanakan mudik lebaran dan rumahnya ditinggal dan merasa ragu jika kendaraannya ditinggal di rumah.

Lebih lanjut Zulkarnanin mengatakan bagi masyarakat yang ingin menitipkan kendaraannya di kantor kantor Polisi terdekat selama meninggalkan rumahnya saat akan melaksanakan mudik lebaran Idul fitri 1438 H, tidak dipungut biaya sama sekali.

Untuk diketahui bahwa fasilitas titip kendaraan di Polres maupun Polsek terdekat di jajaran Polda Riau ini telah berlangsung sejak beberapa tahun yang lalu. Hal ini dimaksudkan agar memberikan rasa aman kepada masyarakat yang ingin bepergian saat kendaraannya dititipkan di kantor polisi.

Selain memberikan fasilitas titip kendaraan tersebut, Polda Riau juga mengerahkan setidaknya 1.020 personil untuk mengamankan Hari Raya Idul Fitri 1438 H mendatang. Meski demikian, nanti yang akan turun di lapangan bisa mencapai 1.873 orang yang tergabung dalam Operasi Ramadniya Siak 2017

Belum lagi ditambah dengan tim gabungan dari personil lain, yakni dari aparat gabungan dari TNI, Satpol PP serta Dishub yang mencapai 3.650 personil.

Bahkan untuk pengamanan arus mudik dan balik lebaran tahun ini, Polda Riau sendiri akan menurunkan penembak jitu atau sniper untuk mengamankan arus mudik dan balik lebaran Idul Fitri 1438 Hijriah di setiap pos pengamanan dan pelayanan di sepanjang jalur mudik  yang sudah disediakan kepolisian.

Polda Riaubeserta jajarannya akan mendirikan 47 pos pengamanan dan pos pelayanan yang berada di jalur selatan, jalur barat, dan jalur tengah. Para personel tersebut akan dibantu oleh pihak TNI, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan dan lainnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.