TPS di Pekanbaru, Ini Lokasinya

0
1081
TPS di Pekanbaru

Jangan lagi membuang sampah sembarangan. Saat ini sudah ada 63 titik Tempat Penampungan Sementara (TPS) di Pekanbaru yang dapat Encik dan Puan manfaatkan.

Lokasi 63 Titik TPS

63 TPS ini sudah ditetapkan oleh Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Pekanbaru.

Lokasi 63 TPS di Pekanbaru ini menyebar di 12 kecamatan yakni Kecamatan Sukajadi, Senapelan, Pekanbaru Kota, Sail, Bukit Raya, Tenayan Raya, Kecamatan Lima Puluh, Marpoyan Damai, Payung Sekaki dan Tuah Madani.

Penyebaran TPS ini bertujuan supaya masyarakat Pekanbaru dapat membuang sampah pada tempatnya.

“Kita sudah tetapkan lokasi TPS, bila membuang di luar lokasi ini, tentu bakal ditindak tim yustisi,” ungkap Kepala DLHK Kota Pekanbaru Hendra Afriadi, Selasa (17/1/2023).

Hendra menjelaskan bahwa ada 28 TPS yang berada di zona I pengangkutan sampah dengan cangkupan wilayah tersebut meliputi Bina Widaya, Tuah Madani, Payung Sekaki, serta Marpoyan Damai.

Untuk zona II ialah mencangkup wilayah Bukit Raya, Lima Puluh, Sail, Pekanbaru Kota, Tenayan, Kulim, Sukajadi dan Senapelan. Dengan total TPS yang ada di wilayah tersebut adalah sebanyak 35 TPS.

Diharapkan Buang Sampah Pada Tempatnya

Dikarenakan banyaknya TPS ilegal yang bertebaran, maka DLHK Kota Pekanbaru melakukan pemetaan TPS ini. Hendra mengatakan bahwa pemetaan TPS ini juga dapat menjadi panduan masyarakat Kota Pekanbaru saat membuang sampah.

Ia juga menyebutkan bahwa pihaknya terus melakukan sosialisasi terkait keberadaan TPS tersebut. Dimana untuk tahapan awal, pelanggar yang membuang sampah sembarangan hanya diberikan teguran saja oleh tim Yustisi.

“Kalau sudah berulang kali membuang sampah sembarangan, tentu nantinya akan ditindak dengan sanksi oleh tim yustisi,” pungkasnya.

Sebagai informasi, tim Yustisi sejak akhir pekan lalu sudah memberikan teguran kepada lima oknum yang membuang sampah sembarangan. Diharapkan dengan adanya aturan ini, warga Pekanbaru yang membuang sampah sembarangan akan jera.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.