Pembukaan Riau Expo 2014 Meriah

0
95

KompangMinggu malam (21/9) di Purna MTQ Jalan Jenderal Sudirman diadakan iven tahunan yang bernama Riau Expo 2014. Riau Expo kali ini dibuka oleh Wakil Gubernur Riau, H Arsyadjuliandi Rachman di di Laman Bujang Mat Syam, Purna MTQ Pekanbaru.

Pembukaan Riau Expo kali ini berlangsung meriah, ada tari kesenian daerah, pemukulan kompang oleh Wagubri beserta pejabat daerah lainnya, pengguntingan pita tanda Riau Expo telah dibuka dan lain-lain.

Dalam sambutannya, Wagubri berharap agar Riau Expo ke depannya dapat menjembatani peluang-peluang usaha dan lokomotif bisnis. Jadi bukan hanya sekedar untuk menampilkan potensi daerah saja.

Seperti yang dikutip dari GoRiau, “Hendaknya Riau Expo tahun ini dan seterusnya menjadi bagian terpenting bagi para pelaku usaha untuk mengembangkan keunggulannya. Bukan hanya seremonial saja,” demikian ucap Wagubri.

Masih dalam sambutannya, Wagubri juga membeberkan tentang pembangunan pariwisata di Riau. Seperti Candi Muara Takus, wisata Ombak Bono, Sungai Siak, dan lain-lain.

Adapun beberapa Pejabat yang hadir dalam Pembukaan Riau Expo ini antara lain, Sekdaprov Riau Zaini Ismail, Ketua DPRD Riau Suparman, Kepala BPMPD Riau Irhas Irvan, Kadis Perkebunan, Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi, mantan Wagubri HR Mambang Mit, mantan Bupati Siak Arwin AS, serta para tamu undangan.

Pengen liat keseruan Riau Expo kali ini, yuk mari berkunjung ke Purna MTQ Jalan Jenderal Sudirman. Riau Expo mulai dibuka dari pukul 10.00-22.00 WIB dari tanggal 21-27 September 2014. Untuk biaya parkir dikenankan Rp 3000 per motor, tapi Encik & Puan mesti pandai mencari tempat parkir. Karena parkirnya sangat berantakan dan tidak ada yang mengawasi, diharapkan untuk mengkunci ganda kendaraan Encik & Puan.

Galeri foto-foto pembukaan Riau Expo 2014 sile klik disini 🙂

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.